Gempa Rusia, Sejumlah Wilayah di Indonesia Berstatus Waspada Tsunami

- Editor

Rabu, 30 Juli 2025 - 13:04

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption : ilustrasi Gempa Bumi

Caption : ilustrasi Gempa Bumi

Jakarta | TribuneIndonesia.com

Gempa bumi berkekuatan magnitudo 8,7 mengguncang wilayah pesisir timur Kamchatka, Rusia, rabu (30/7/2025) pukul 06.24 WIB. Guncangan kuat yang terjadi akibat aktivitas subduksi lempeng tektonik tersebut berpotensi menimbulkan tsunami di beberapa negara, termasuk Indonesia.

Berdasarkan informasi resmi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), episenter gempa terletak di koordinat 52,51° Lintang Utara dan 160,26° Bujur Timur, dengan kedalaman hanya 18 kilometer.

Dengan kedalaman yang tergolong dangkal, gempa tersebut dikategorikan sebagai jenis gempa subduksi dengan mekanisme patahan naik (thrust fault), yang umum terjadi di kawasan Palung Kurile-Kamchatka.

Dampak guncangan ini tidak hanya dirasakan di wilayah Rusia, tetapi juga memicu peringatan dini tsunami dari Pacific Tsunami Warning Center (PTWC) untuk wilayah Jepang, Alaska, Filipina, Hawaii, dan Guam.

Sementara itu. di Indonesia, BMKG menyatakan sejumlah wilayah dalam status Waspada tsunami, dengan potensi ketinggian gelombang kurang dari 0,5 meter.

Wilayah yang masuk dalam status Waspada tersebut meliputi:

Kabupaten Kepulauan Talaud (ETA 14.52 WITA)

Kota Gorontalo (ETA 16.39 WITA)

Baca Juga:  Polsek Denpasar Selatan Amankan Pelaku Penculikan Anak

Halmahera Utara (ETA 16.04 WIT)

Manokwari (ETA 16.08 WIT)

Raja Ampat (ETA 16.18 WIT)

Biak Numfor (ETA 16.21 WIT)

Supiori (ETA 16.21 WIT)

Sorong bagian Utara (ETA 16.24 WIT)

Jayapura (ETA 16.30 WIT)

Sarmi (ETA 16.30 WIT)

BMKG juga menghimbau Masyarakat yang berada di wilayah pesisir tersebut diimbau untuk tetap waspada, tidak panik, dan menjauhi kawasan pantai hingga dinyatakan aman oleh otoritas setempat. Hingga saat ini, belum ada laporan resmi mengenai kerusakan bangunan atau korban jiwa di Indonesia akibat gempa tersebut.

Selain gempa utama, BMKG juga mencatat adanya aktivitas gempabumi susulan (aftershock). Hingga pukul 08.30 WIB, telah terjadi sedikitnya tujuh gempa susulan, dengan magnitudo tertinggi mencapai 6,9 dan yang terendah sebesar 5,4.

BMKG menegaskan bahwa seluruh informasi resmi terkait gempa dan potensi tsunami hanya disampaikan melalui kanal komunikasi yang telah terverifikasi, yakni situs web resmi www.bmkg.go.id dan inatews.bmkg.go.id, akun media sosial @infoBMKG, aplikasi seluler InfoBMKG dan WRS-BMKG, serta saluran Telegram InaTEWS_BMKG.

 

Berita Terkait

PASAR TERPADU LAWE RUTUNG TERBAKAR, 10 UNIT KIOS LUDES DILALAP API
Kebakaran Hebat di Pondok Pesantren Badrul Ulum, 12 Bangunan Hangus Terbakar
Hujan Terakhir Tepuk Purba Pemotor Tewas Mengenaskan Diduga Korban Tabrak Lari di Galang
“Ranab Sitinjak Mengakhiri Hidupnya di Pohon
Warga Babulmakmur Geruduk Kantor Kepala Desa Pardomuan
Kaca Mobil Pecah, Keluarga Trauma, Ketua PJS Aceh: Serangan Ini Bentuk Kebiadaban terhadap Pers!
Keponakan Tega Habisi Paman Kandung di Lawe Sumur
Asap Membubung di Marindal I: Kebakaran Hebat Lalap Sebelas Warung, Dua Warga Terluka
Berita ini 43 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 12:04

Jalan Menuju SD Negeri Batu Dua Ratus Aceh Tenggara Sangat Memprihatinkan

Sabtu, 1 November 2025 - 12:01

Dirkrimsus Polda Banten Gelar Rakor Optimalisasi Peran PPNS, Dan Penyidik Polri Dalam Penegakan Hukum Yang Presisi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 16:55

Putri Wartawati 1Kabar.com Bireuen Tembus Olimpiade Nasional O2SN

Jumat, 31 Oktober 2025 - 02:12

ASN BNN Pidie Jaya Raih Tiket Umrah dari Kapolda Aceh

Jumat, 31 Oktober 2025 - 00:57

Pembangunan TPT di Kampung Sawah Huluwarang Dorong Akses dan Ekonomi Desa Sukasaba

Jumat, 31 Oktober 2025 - 00:54

Warga Desa Sukasaba Bahagia Dan Ucapkan Terimakasih Atas Pembangunan Jalan TPT Kampung Sawah Huluwarang

Kamis, 30 Oktober 2025 - 12:49

*Kapolres Aceh Timur Hadiri Pelepasan dan Pemberangkatan Kafilah MTQ XXXVII

Kamis, 30 Oktober 2025 - 11:33

Viral! Otak Pengeroyokan dan Penganiayaan Jukir Menggunakan Sajam di Depok Diduga EVP PLN, “Terapkan UU Darurat

Berita Terbaru

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x