Aceh Tenggara/TribuneIndonesia.com
Kapolda Aceh Irjen PoL Drs Marzuki Ali Basyah salurkan secara langsung 300 buah Kasur kepada korban banjir bandang di kecamatan Ketambe langsung, bantuan ini disalurkan sebagai bentuk wujud kepedulian kesungguhan negara di masyarakat terdampakSelasa 20 Desember 2026.
Bantuan tersebut berasal dari Kapolda Aceh bersama Yayasan PT Mapanbumi,
Paramita Pondation,dan Yayasan HOPE,Irjen Pol Drs Marzuki Ali Basyah dan didampingi oleh Pejabat Utama Polda Aceh,Kapolres Aceh Tenggara,serta Forkompimda meninjau langsung lokasi terdampak banjir dan bersosialisasi langsung dengan warga
“Saya bersama Pejabat Polda Aceh mengantar langsung bantuan kasur untuk korban bandang dikecamatan ketambe,selain mengkompirmasi langsung kebutuhan mendesak para korban khususnya menjelang bulan suci rhamadan “ujar Kapolda Aceh di tengah kunjungannya
Kapolda mengajak seluruh pihak untuk terus mengarahkan dan mengajak memberikan perhatian berkelanjutan,bagi korban korban banjir terutama menyambut bulan Suci
Selain menyerahkan bantuan Irjen Pol Drs Marzuki Ali Basyah menyampaikan Apresiasi yang sangat tinggi kepada Kapolres Aceh Tenggara AKBP Julhendri, Forkopimda dan masyarakat atas kerjasama dalam penanggulangan bencana,berkat sinergi semua pihak Aceh Tenggara telah berhasil menurunkan status tanggap darurat ketahap pemulihan pascabencana.
Kapolda Irjen Pol Drs Marzuki Ali Basyah menilai kekompakan dan semangat kebersamaan yang ditunjukan oleh seluruh unsur elemen masyarakat sesuai dengan motto”sepakat segenap” yang menjadi acuan Penyemangat Kabupaten Aceh Tenggara. (Abdulgani)














