Koperasi Wartawan Gayo Sejahtera Siap Dukung Program Ketahanan Pangan

- Editor

Senin, 17 Februari 2025 - 08:54

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Aceh Tengah, tribuneindonesia.com-
Puluhan wartawan di dataran tinggi Gayo berkumpul, telah resmi di bentuk, acara pembentukan Koperasi Produsen Wartawan Gayo Sejahtera (KPWGS), berlangsung di Caffe Gelora, Jalan Lebe Kader, Desa Kemili, Kecamatan Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah, pada Senin, 17 Februari 2025.

Acara ini dihadiri oleh perwakilan Dinas Koperasi Aceh Tengah, yakni Muhamad Daut, SE, MM, selaku Kabid Kelembagaan dan Pengawasan Koperasi, serta Sahidi Nyak Ubat, S.Sos, Analis Kebijakan Muda Koperasi dari Dinas Koperasi Kabupaten Aceh Tengah. Selain itu, turut hadir tiga Petugas Penyuluh Koperasi Lapangan (PPKL) Kementerian Koperasi dan UKM RI perwakilan Provinsi Aceh, yaitu Rani Carolina Nasution, S.Pd., SE, Maharami, SE, dan Leina Zuha, SE.

Dalam sambutannya, Sahidi Nyak Ubat, S.Sos menegaskan bahwa pembentukan koperasi ini adalah untuk kesejahteraan anggotanya, dan kunci koperasi ini terletak pada transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan.

” kita berharap agar koperasi dapat bertahan hingga generasi mendatang, peraturan harus ditegakkan dengan tegas. Pengurus dan anggota juga harus siap menjalankan koperasi dengan transparan dan akuntabel,” ujarnya.

Sementara itu, dalam struktur kepengurusan yang telah disepakati, pengawas Koperasi Wartawan Gayo Sejahtera terdiri dari Jurnalisa, Daut Ibrahim, dan Buhari.

Buhari, yang juga menjabat sebagai Reje Desa Tanjung, Kecamatan Rusip, mengapresiasi terbentuknya koperasi ini. Ia berharap koperasi ini dapat menjadi wadah yang bermanfaat bagi para wartawan di Kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah.

Baca Juga:  Kapolres Beltim dan Wartawan Berbagi Takjil ke Pengendara

“Kami sudah memiliki lahan yang siap dikelola bersama. Semoga lahan ini dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan para wartawan, sekaligus mendukung program ketahanan pangan sebagaimana yang diamanatkan oleh Presiden RI, Bapak Prabowo Subianto. Kita akan bekerja sama untuk memajukan Koperasi Wartawan Gayo Sejahtera,” pungkas Buhari.

Langkah Awal Menuju Koperasi Profesional

Ketua Koperasi Wartawan Gayo Sejahtera, Muhammad Charim, menyampaikan Langkah Awal Menuju Koperasi yang Profesional, dan terpercaya, bahwa rapat pembentukan koperasi telah menghasilkan beberapa kesepakatan penting.

“Kami telah menyusun dan menetapkan struktur kepengurusan koperasi. Langkah selanjutnya adalah mengurus legalitas koperasi, termasuk penyusunan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), sesuai dengan regulasi yang berlaku,” jelasnya.

Ia juga menekankan pentingnya komitmen bersama dalam menjalankan koperasi secara profesional dan sesuai dengan prinsip-prinsip koperasi.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Dinas Koperasi, para penyuluh koperasi lapangan, serta seluruh peserta rapat yang telah berpartisipasi dengan penuh semangat dan komitmen. Semoga koperasi ini dapat membawa manfaat dan kesejahteraan bagi kita semua. Mari kita jaga semangat kebersamaan dan gotong royong dalam menjalankan koperasi ini,” tutup Muhammad Charim.

Dengan terbentuknya Koperasi Wartawan Gayo Sejahtera, diharapkan koperasi ini dapat menjadi wadah yang kuat bagi para wartawan di dataran tinggi Gayo, juga dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi, para anggotanya, sekaligus juga dapat berkontribusi dalam mendukung ketahanan pangan nasional, sesuai dengan programnya Presiden Prabowo Subianto (samsulbasri)

Berita Terkait

Kasus Tipu Gelap Warga Beringin Mandek, Polresta Deli Serdang Dinilai Lamban Bertindak
Hentikan Pengusutan Kasus Kekerasan Bersajam Oknum EVP PLN di Depok, Polisi Didesak Kaji Ulang RJ
Sempat Viral di Medsos, Tindak Kekerasan Bersajam Diduga Oknum EVP PLN di Depok Berakhir Damai
Ashari Tambunan Diperiksa Kejati Sumut Terkait Dugaan Korupsi Aset PTPN-1
Kasus Jalan di Tempat, Pelapor Sebut Terlapor “Kebal Hukum”, Desak Kapolresta Deli Serdang Bertindak Tegas
Kejari Deli Serdang Selamatkan Uang Negara Rp7 Miliar dari Dua Kasus Korupsi
Diduga Telantarkan Penumpang hingga Meninggal Dunia, PT ALS Dikecam Keras: “Ini Soal Nyawa Manusia, Bukan Binatang!”
Kejati Sumut Sita Rp150 Miliar dari Hasil Korupsi Penjualan Aset PTPN I
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 08:25

Lima Rumah Terbakar di Desa Batu Hamparan, BPBD Aceh Tenggara Gerak Cepat Padamkan Api

Senin, 3 November 2025 - 07:47

Cegah Kenakalan Remaja, Kapolsek Matuari Bina Kelompok Pelaku Tawuran dengan Ibadah dan Olahraga Bersama

Senin, 3 November 2025 - 06:16

Bupati Simeulue Temui HRD di Bireuen

Senin, 3 November 2025 - 04:58

Hutama Karya Tegaskan Komitmen Keselamatan Berkendara Melalui Sosialisasi ZERO ODOL

Senin, 3 November 2025 - 04:03

Pimpin Apel Terakhir Kejari Bireuen,Ingatkan Jajaran Untuk Selalu Layani Masyarakat Dan Berinovasi

Senin, 3 November 2025 - 03:48

Pante Bidari, Muhtar alias Tgk Muda, Keuchik Gampong Seuneubok Saboh yang terpilih

Senin, 3 November 2025 - 03:37

Bupati Madina Tak Tepat di Tengah Efisiensi Anggaran,Pagar Lama di Taman Panyabungan

Minggu, 2 November 2025 - 07:38

Jangan Lantik Pejabat Karena Hubungan Keluarga dan Balas Jasa Politik

Berita Terbaru

Pemerintahan dan Berita Daerah

Pengelolaan Posyandu Tingkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat

Senin, 3 Nov 2025 - 12:31

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x