Brimob Polda Sumut Gelar Pasar Murah Semarakkan HUT ke-80

- Editor

Minggu, 9 November 2025 - 11:11

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

MEDAN | TribuneIndonesia.com-Dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun ke-80 Korps Brimob Polri Tahun 2025, Satuan Brimob Polda Sumatera Utara menggelar kegiatan Pasar Murah di Mako KE Lumi, Jalan Bhayangkara, Indra Kasih, Kecamatan Medan Tembung, Kota Medan, Minggu (9/11/2025).

Kegiatan ini disambut antusias masyarakat. Sebanyak 20 ton beras dan 300 dus (3.600 liter) minyak goreng ludes terjual hanya dalam hitungan jam. Warga dari berbagai kalangan — mulai dari pengemudi ojek online, ibu rumah tangga, pedagang kecil, hingga warga sekitar — tampak tertib dan bersemangat mengikuti kegiatan tersebut.

Selain berbelanja kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, masyarakat juga menikmati hidangan gratis yang disediakan personel Brimob. Suasana semakin meriah dengan adanya hiburan rakyat, yang mempererat kebersamaan antara aparat dan warga.

Baca Juga:  Malam kedua HUT ke-26 Micky Klakson asal Bireuen menghibur warga bireuen di lapangan RTH

Kegiatan dipimpin langsung oleh Dansat Brimob Polda Sumut, Kombes Pol. Rantau Isnur Eka, S.I.K., M.M., M.H., M.Han. Dalam sambutannya, beliau menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Brimob terhadap masyarakat.

Pasar murah ini adalah wujud hadirnya Brimob untuk rakyat. Kami ingin meringankan beban masyarakat dan mempererat hubungan antara Brimob dan warga. Setiap personel Brimob Polda Sumatera Utara harus terus memberikan yang terbaik, menjaga keamanan, serta menjadi pelindung masyarakat,” tegasnya.

Kegiatan berlangsung dengan penuh kehangatan dan kekeluargaan. Melalui kegiatan sosial seperti ini, Brimob Polda Sumatera Utara tidak hanya menjaga stabilitas keamanan, tetapi juga menanamkan nilai kemanusiaan, pelayanan, dan kepedulian sosial kepada masyarakat

Ilham Gondrong

 

Berita Terkait

BNN dan Kemendikdasmen Satukan Langkah, Kurikulum Anti-Narkoba Digenjot
Perkuat Ketahanan Ideologi, Idensos/Satgaswil Sulut Sasar Tondano Timur dengan Sosialisasi Pencegahan Radikalisme
Diterjang Arus Saat Evakuasi, Dua Prajurit Koramil Batangtoru Sempat Hilang dan Ditemukan Selamat
PKBM Papa Lagar, Oasis Pendidikan di Tengah Kota Bitung
Kejaksaan Negeri Bitung Resmikan Gedung Oikumene, Musala, dan Cafe Adhyaksa
Kunjungi Pengungsian di Matang Kareung, Marlina Muzakir dan Dinsos Aceh Pastikan Bantuan Tepat Sasaran
Strategi Humanis Patroli Pantera Bitung Ciptakan Kondisi Aman dari Pagi hingga Malam
Pulau Lembeh Tercemar, Dugaan Pemotongan Kapal Ilegal Ancam Ekosistem dan Kesehatan Warga Bitung!
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 14:01

13 Kecamatan Deli Serdang Terendam, Pemkab Lakukan Evakuasi Massal

Kamis, 27 November 2025 - 12:06

Pemkab Deli Serdang Bergerak Cepat Tangani Banjir

Kamis, 27 November 2025 - 11:55

Keuangan Daerah Harus Tertib dan Transparan

Rabu, 26 November 2025 - 13:30

Pemkab Deli Serdang Terima Dua Kapal Rampasan Negara

Rabu, 26 November 2025 - 13:04

PTUN Medan Tolak Gugatan Eks Kades Paluh Kurau

Rabu, 26 November 2025 - 12:47

APBD 2026 Deli Serdang Tegaskan Keberpihakan pada Rakyat

Rabu, 26 November 2025 - 08:04

Menuju Industri Modern: Seminar Internasional Kupas Strategi Pembangunan Kawasan Industri Sumatera Utara

Rabu, 26 November 2025 - 02:05

Bupati: Guru Adalah Sosok yang Membawa Anak Keluar dari Gelap Gulita

Berita Terbaru

Pemerintahan dan Berita Daerah

13 Kecamatan Deli Serdang Terendam, Pemkab Lakukan Evakuasi Massal

Kamis, 27 Nov 2025 - 14:01

Pemerintahan dan Berita Daerah

Pemkab Deli Serdang Bergerak Cepat Tangani Banjir

Kamis, 27 Nov 2025 - 12:06

Pemerintahan dan Berita Daerah

Keuangan Daerah Harus Tertib dan Transparan

Kamis, 27 Nov 2025 - 11:55