Semangat Kebersamaan: Pawai Obor Akbar Meriahkan Malam Takbiran di Pante Bidari

- Editor

Selasa, 25 Maret 2025 - 18:26

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Timur, Tribuneindonesia.com. – Malam takbiran Idul Fitri 1446 H di Kecamatan Pante Bidari akan disemarakkan dengan Pawai Obor Akbar yang melibatkan ribuan masyarakat dari 25 desa. Inisiatif yang digagas oleh Camat Pante Bidari, Darkasyi, SE, Kegiatan ini mendapat dukungan luar biasa dari berbagai pihak, termasuk Kapolsek Pante Bidari, tokoh masyarakat, Ketua Forum Keuchik Kecamatan Pante Bidari, serta para Imum Mukim di tiga kemukiman, dan 25 kepala desa dalam kecamatan Pante Bidari, Ratusan obor menyala akan menerangi jalanan, menciptakan lautan cahaya yang memancarkan semangat kemenangan umat Islam.

Dalam rapat koordinasi yang digelar bersama para kepala desa dalam 25 Desa (Gampong) Muzakir HRD menyatakan komitmennya untuk menyukseskan acara tersebut.

“Kami dari Forum Keuchik Kecamatan Pante Bidari mewakili para Keuchik di 25 Desa sangat mendukung penuh kegiatan ini. Pawai obor adalah simbol semangat kebersamaan dalam merayakan kemenangan umat Islam. Kami siap mengerahkan masyarakat untuk ikut serta, memeriahkan malam takbiran dengan penuh suka cita,” ujar Muzakir.

Dukungan yang tak kalah besar datang dari para Imum Mukim di tiga kemukiman Kecamatan Pante Bidari yang diwakili oleh Muhammad.

“Kami para Imum Mukim siap berada di garda terdepan untuk mendukung dan menyukseskan pawai obor ini. Ini adalah wujud syiar Islam yang mempererat ukhuwah antarwarga,” kata Muhammad.

Kita ingin menyemarakkan malam takbiran dengan nuansa berbeda tahun ini. Ribuan masyarakat akan berkumpul, membawa obor, dan menggemakan takbir di sepanjang jalan sebagai wujud syukur menyambut Idul Fitri,” ujar Darkasyi penuh semangat.

Baca Juga:  Pemprov Sulut Gelar Upacara Peringatan Hardiknas, Gubernur YSK: Pendidikan Bukan Hanya Seremonial Tahunan

Pawai obor ini akan dimulai dari Kantor Camat Pante Bidari sebagai titik kumpul utama. Massa akan bergerak dalam dua arah; ke barat menuju Jembatan Panton Labu, Aceh Utara dan ke timur hingga perbatasan Kecamatan Pante Bidari dengan Simpang Ulim. Gemuruh takbir yang dilantunkan diiringi cahaya obor diyakini akan menciptakan suasana yang syahdu sekaligus penuh gegap gempita.

“Alhamdulillah, seluruh kepala desa sangat antusias mendukung. Kami baru saja menggelar rapat koordinasi, dan semangat masyarakat benar-benar luar biasa! Semua siap berpartisipasi untuk membuat malam takbiran ini menjadi yang terbaik,” tambahnya.

Tak hanya sekadar pawai, acara ini juga diharapkan menjadi simbol kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi antarwarga. Pihak kecamatan bersama unsur keamanan juga sudah mempersiapkan pengamanan agar acara berjalan lancar dan tertib.

“InsyaAllah, ini akan menjadi momen yang berkesan bagi kita semua. Mari bersama-sama kita sambut hari kemenangan dengan penuh suka cita dan kebersamaan,” pungkas Darkasyi.

Dengan semangat membara dan ribuan obor yang akan menerangi gelapnya malam, Pante Bidari siap mencatat sejarah dalam perayaan Idul Fitri 1446 H. Takbir berkumandang, obor menyala, dan jiwa-jiwa yang bersuka cita menyambut hari kemenangan.

Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin!

Reporter: ZAS

Berita Terkait

Potensial Jadi Kabupaten Terdepan, Pembangunan Tahun 2026 Dilakukan Lebih Awal
Lestarikan Kebudayaan, Pemkab Deli Serdang Adakan Pagelaran Budaya & Lomba Tari
*Kapolres Aceh Timur Hadiri Pelepasan dan Pemberangkatan Kafilah MTQ XXXVII
Viral! Otak Pengeroyokan dan Penganiayaan Jukir Menggunakan Sajam di Depok Diduga EVP PLN, “Terapkan UU Darurat
Bank Aceh Syariah Salurkan Zakat untuk 1.216 Mustahik Miskin Produktif di Aceh Tenggara
Aroma Penyimpangan di Proyek Rp781 Juta SDN Sukawaris 2 — Kepala Sekolah Bungkam, Baja Bekas Hilang Entah ke Mana!
Walikota Langsa Lepas Keberangkatan Kafilah MTQ XXXVII Aceh Tahun 2025
ASN Rangkap Jabatan Bikin Heboh Cikeusik, Surat Mundur Tak Diterima, Wartawan Siap Turun!
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 30 Oktober 2025 - 19:31

14 Aksi Demi Narkoba: Polsek Medan Baru Menguak Operasi Gelap Komplotan Begal Sadis

Kamis, 30 Oktober 2025 - 19:01

Ketegasan atau Formalitas ? Mengulik Proses Patsus Tiga Personel Polda Sumut Pasca Tabrakan di depan Tiger Club

Kamis, 30 Oktober 2025 - 18:42

Saat Seragam Ternoda di Jalan Merak Jingga: Polda Sumut Uji Integritas di Tengah Sorotan Publik

Kamis, 30 Oktober 2025 - 16:18

Pungli Parkir Siantar Cerminkan Lemahnya Pengawasan Dishub Siantar

Kamis, 30 Oktober 2025 - 14:54

Sinergi Damai di Kota Pelabuhan, Bitung Siapkan Perayaan Lintas Agama Desember 2025

Kamis, 30 Oktober 2025 - 12:01

Personel BNN Pidie Jaya Raih Tiket Umrah Gratis dari Kapolda Aceh

Kamis, 30 Oktober 2025 - 09:33

Desain Siap Bangun Pemko Medan: Terobosan Inovatif atau Sekedar Prototipe di Sistem ?

Kamis, 30 Oktober 2025 - 06:06

​Perkuat Citra “Polisi Humanis”, Polres Bitung Sumbang Darah di Momen Hari Jadi Humas Polri

Berita Terbaru

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x