Diduga Kabel Wi-Fi Menempel di Tiang Listrik di Desa Curug Langlang, Warga Resah: Pernah Telan Korban Kecelakaan

- Editor

Rabu, 10 September 2025 - 11:04

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PANDEGLANG|TribuneIndonesia.com

Pemandangan kabel semrawut kembali menjadi sorotan di Kecamatan Munjul, tepatnya di sepanjang jalan raya Angsana–Munjul, Kabupaten Pandeglang. Diduga, kabel jaringan Wi-Fi menempel di tiang listrik milik PLN hingga memenuhi hampir sepanjang jalur utama. Kondisi ini bukan hanya merusak estetika, melainkan juga mengancam keselamatan pengguna jalan.

Ironisnya, warga Desa Curug Langlang mengaku sudah beberapa kali terganggu akibat kabel yang rendah dan menjuntai di area jalan. Bahkan, beberapa bulan lalu, insiden kecelakaan sempat terjadi.

“Pernah ada pengendara motor terlilit kabel di wilayah Desa Curug Langlang. Korban sampai terjatuh dan mengalami luka-luka. Untung saja tidak sampai merenggut nyawa,” ungkap salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

Situasi ini menimbulkan tanda tanya besar. Ada apa dengan PLN? Mengapa kabel Wi-Fi bisa bebas menempel di tiang listrik tanpa pengawasan ketat? Bukankah tiang listrik seharusnya steril dari penggunaan pihak lain, apalagi jika membahayakan keselamatan warga?

Baca Juga:  "Sinergi BUMN untuk Rakyat: PTPN IV Hadirkan Gerakan Cinta Produk Lewat Pangan Murah"

Soleh, Anggota Ormas Badak Banten Perjuangan DPC Kabupaten Pandeglang, mendesak agar PLN maupun pihak penyedia jaringan Wi-Fi segera turun tangan menertibkan persoalan tersebut.

“Jangan tunggu ada korban jiwa. Ini jelas kelalaian yang bisa berdampak fatal bagi masyarakat. PLN harus bertanggung jawab, sekaligus menindak tegas perusahaan penyedia kabel yang seenaknya menempelkan di tiang listrik,” tegas Soleh.

Hingga berita ini ditayangkan, pihak PLN maupun penyedia jasa Wi-Fi terkait belum dapat dikonfirmasi.(Tim/red)

Berita Terkait

Kembangkan Desa Pinge lewat Story Telling Prodi S3 Bisnis Pariwisata PNB Gelar ICS
Jalan Menuju SD Negeri Batu Dua Ratus Aceh Tenggara Sangat Memprihatinkan
Skandal Aset Desa Cikuya: Dua Randis Raib, Sekdes Menghilang, Publik Minta Audit Total
Dirkrimsus Polda Banten Gelar Rakor Optimalisasi Peran PPNS, Dan Penyidik Polri Dalam Penegakan Hukum Yang Presisi
Putri Wartawati 1Kabar.com Bireuen Tembus Olimpiade Nasional O2SN
ASN BNN Pidie Jaya Raih Tiket Umrah dari Kapolda Aceh
Pembangunan TPT di Kampung Sawah Huluwarang Dorong Akses dan Ekonomi Desa Sukasaba
Warga Desa Sukasaba Bahagia Dan Ucapkan Terimakasih Atas Pembangunan Jalan TPT Kampung Sawah Huluwarang
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 17:00

Jamin Keamanan Warga, Polres Bitung Gelar Patroli Gabungan PANTERA Presisi di Malam Hari

Sabtu, 1 November 2025 - 08:43

Siap Back-up Dalmas Inti, Polres Bitung Pimpin Latihan Kesiapsiagaan Jajaran Manado dan Minut

Jumat, 31 Oktober 2025 - 15:58

Air Mata Kapolda di Ruang ICU: Doa Tulus untuk Elida, Korban Kecelakaan yang Dihantam Mobil Polisi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 12:37

Pentas PAI Jenjang SD Kabupaten Bireuen Tahun 2025, K3S Peusangan Raih Juara Umum

Jumat, 31 Oktober 2025 - 11:52

Sinergi Polri-Dunia Pendidikan Cetak SDM Unggul Diapresiasi Mendiktisaintek

Jumat, 31 Oktober 2025 - 11:06

Tindak Lanjut Arahan Mabes Polri, Polres Bitung Mantapkan Pola Gerak Hadapi Ancaman Banjir dan Longsor

Jumat, 31 Oktober 2025 - 03:16

TKN Gelar “Jumat Berkah”, Tebar Nasi Kotak dan Semangat Kepedulian Sosial

Jumat, 31 Oktober 2025 - 01:33

Pangkat Boleh Naik dan Masa Boleh Berlalu Tapi Bhayangkara Mengabdi Selamanya

Berita Terbaru

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x