Ebi Erwinda P.A Nahkodai DPC GRIB Langkat 2026–2030, Siap Bongkar Kebusukan Oknum dan Tegakkan Keadilan Rakyat!

- Editor

Rabu, 23 Juli 2025 - 06:32

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Langkat | TribuneIndonesia.com — Angin perubahan besar berembus dari tubuh Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB JAYA) Kabupaten Langkat. Sosok muda penuh semangat, Ebi Erwinda P.A, resmi dikukuhkan sebagai Ketua DPC GRIB JAYA Langkat periode 2026–2030, menggantikan kepemimpinan Elvius Sembiring yang dinilai sudah kehilangan taring.

SK penunjukan resmi telah diserahkan di Kantor DPD GRIB JAYA Sumut, Medan, Rabu (23/7/2025), langsung oleh jajaran pimpinan, disaksikan para kader dari berbagai kabupaten/kota.

Dr. Eka Prawira Rangona, Ketua Satgas GRIB JAYA Kabupaten Langkat sekaligus penggerak utama di balik transformasi kepengurusan ini, menegaskan bahwa penunjukan Ebi bukan sekadar formalitas, tapi langkah konkret demi menyelamatkan marwah organisasi dan mengembalikan GRIB JAYA ke jalan perjuangan sejatinya.

“Sudah saatnya GRIB JAYA Langkat digerakkan oleh darah segar yang punya nyali, integritas, dan loyalitas terhadap rakyat. Ebi Erwinda bukan orang baru, dia adalah mantan Wakil Ketua DPD Satgas GRIB JAYA Sumut yang sudah kenyang pengalaman lapangan,” tegas Eka.

Ebi Erwinda P.A, dalam sambutannya, menyuarakan gebrakan tajam: dirinya tidak akan mentolerir lagi sikap lembek dan oportunis yang selama ini membungkam potensi besar GRIB JAYA di Langkat.

“GRIB bukan alat stempel kekuasaan, bukan tempat cari muka. Kita adalah penggerak rakyat. Kita akan lawan ketidakadilan, kawal program pemerintah, dan buka kedok oknum yang menyalahgunakan wewenang,” ujar Ebi dengan nada tegas, disambut tepuk tangan membahana.

Baca Juga:  H. Sayed Muslim Dilantik Jadi Ketua DPD Partai Gelora Pidie: Siap Perkuat Peran Politik Rakyat

Ia juga menyatakan tekad menjadikan GRIB JAYA Langkat sebagai motor perubahan sosial, terutama dalam bidang pemberdayaan kader, pembinaan pemuda, dan kerja nyata di tengah masyarakat.

“Kami tidak akan hanya tampil saat ada panggung politik. Kami akan hadir setiap hari di tengah rakyat menyuarakan hak yang terampas, dan melawan sistem yang bobrok!” seru Ebi yang langsung menegaskan komitmennya pada garis komando GRIB JAYA Sumut di bawah pimpinan Samsul Tarigan.

Di sisi lain, Ebi menyerukan kepada seluruh DPC GRIB JAYA se-Sumut untuk membangun kekuatan kolektif yang solid, tak goyah oleh bujuk rayu politik busuk dan tetap satu komando dalam perjuangan rakyat.

Solidaritas Menggema, GRIB JAYA Bangkit!

Momen penyerahan SK di Medan turut dihadiri oleh jajaran pengurus DPD GRIB JAYA Sumut, para PAC Kabupaten Langkat, perwakilan PAC se-Kota Medan, serta kader-kader GRIB dari berbagai daerah. Semangat perubahan mengalir deras, membakar bara perlawanan dalam dada setiap kader.

GRIB JAYA Langkat kini punya pemimpin baru. Dan rakyat Langkat, kini punya harapan baru.

Ilham TribuneIndonesia.com

Berita Terkait

PADI Teguhkan Komitmen Perkuat Pendidikan Nasional Menuju Indonesia Emas
Ijeck Instruksikan Kader PP Buka Posko dan Dapur Umum
MKGR Sumut Kenang Pahlawan Nasional dengan Kesederhanaan pada Refleksi Kebangsaan di Pematang Siantar
Mess Pemprovsu Berastagi Jadi Pilihan Wisata Sehat dan Aman Bagi Wisatawan Karena Ramah Lingkungan dan Nyaman
Kementerian Komdigi – IWO Gelar Pertemuan, Bahas Berbagai Fenomena dan Persoalan Media Online
Kyai Ahmad Rifa’i Resmi Nahkodai MWC NU Pancur Batu 2025–2030
DPC IMO Indonesia Deliserdang Gelar Rapat Internal untuk Persiapan Pelantikan
Kepedulian Ditunjukkan Komunitas Kolaborasi Belawan Berkah Dengan Hadir Di Kaum Dhuafa dan Korban Kebakaran
Berita ini 24 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 13:04

PTUN Medan Tolak Gugatan Eks Kades Paluh Kurau

Rabu, 26 November 2025 - 12:47

APBD 2026 Deli Serdang Tegaskan Keberpihakan pada Rakyat

Rabu, 26 November 2025 - 08:04

Menuju Industri Modern: Seminar Internasional Kupas Strategi Pembangunan Kawasan Industri Sumatera Utara

Rabu, 26 November 2025 - 02:05

Bupati: Guru Adalah Sosok yang Membawa Anak Keluar dari Gelap Gulita

Selasa, 25 November 2025 - 10:09

Bupati Aceh Tenggara H. M. Salim Fakhry Pimpin Upacara Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-80

Selasa, 25 November 2025 - 04:13

Plaza Kuliner Tak Dikuasai Pengusaha, PT Bhinneka Perkasa Jaya Pastikan Terbuka untuk UMKM

Senin, 24 November 2025 - 10:29

Potensi Kebocoran Ribuan Miliar: Billboard Ilegal Kian Menguasai Medan

Senin, 24 November 2025 - 08:27

DPRD Setujui KUA-PPAS APBD Deli Serdang 2026

Berita Terbaru

Organisasi

Ijeck Instruksikan Kader PP Buka Posko dan Dapur Umum

Kamis, 27 Nov 2025 - 06:10

Peristiwa, kecelakaan dan bencana Alam

Diterjang Arus Saat Evakuasi, Dua Prajurit Koramil Batangtoru Sempat Hilang dan Ditemukan Selamat

Kamis, 27 Nov 2025 - 00:04

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x