Minahasa, Sulut | Tribune Indonesia.com,
Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus Komaling (YSK), menghadiri kegiatan panen raya padi di Desa Touliang, Kecamatan Kakas, Kabupaten Minahasa. Jumat (25/04/25).
Kegiatan tersebut, merupakan bagian dari komitmen Pemprov Sulut untuk memperkuat ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani.
Diketahui, Gubernur YSK tidak hanya hadir secara simbolis, tapi juga menyerap langsung aspirasi petani.
Dalam kesempatan tersebut, YSK berdialog dengan kelompok tani dan mendengarkan langsung kebutuhan dan keluhan mereka.
lebih lanjut, salah satu keluhan utama adalah kebutuhan alat pemotong padi dan perbaikan jalan.
Gubernur YSK menanggapi serius keluhan petani dan telah menginstruksikan Dinas Pertanian dan Dinas PU untuk segera menindaklanjuti.
“Petani butuh solusi nyata, bukan janji,” tegas Gubernur YSK pada rabu (23/04).
Selain itu, Gubernur juga menekankan pentingnya pendekatan responsif dan dialogis dalam mendorong kemajuan sektor pertanian dan menjadi prioritas pembangunan daerah.
Kegiatan panen raya tersebut menjadi momentum penting untuk meningkatkan semangat dan motivasi petani dalam meningkatkan produksi dan kualitas hasil pertanian.
Gubernur YSK berharap, dengan adanya dukungan dan bantuan yang tepat, petani dapat meningkatkan kesejahteraan dan mencapai kemakmuran.
Dengan demikian, Pemprov Sulut menunjukkan komitmennya dalam mendukung sektor pertanian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Gubernur YSK juga berharap, kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan dan menjadi contoh bagi daerah lain dalam meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan petani. (Talia)