
Takengon — Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah melantik dan mengambil sumpah jabatan 14 pejabat pimpinan tinggi pratama dan pejabat lainnya untuk mengisi sejumlah posisi strategis di lingkungan pemerintahan daerah. Pelantikan digelar di Gedung Ummi, Pendopo Bupati Aceh Tengah, Senin (19/1/2026).
Salah satu pejabat yang dilantik yakni Hamdani, SH, putra daerah Tanoh Gayo, yang dipercaya mengemban amanah sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah (Kasatpol PP dan WH) Kabupaten Aceh Tengah. Jabatan tersebut dinilai memiliki peran penting dalam mendukung penegakan qanun serta kebijakan Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah.
Bupati Aceh Tengah, Haili Yoga, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelantikan ini merupakan bagian dari upaya penguatan organisasi perangkat daerah sekaligus pengisian kekosongan jabatan agar roda pemerintahan berjalan optimal.
“Sebanyak 14 pejabat yang dilantik hari ini terdiri dari 11 kepala dinas untuk mengisi jabatan yang kosong, dua staf ahli, dan satu Sekretaris DPRK. Salah satunya Hamdani yang dipercaya menjabat Kasatpol PP dan WH,” kata Haili Yoga.
Pantauan media, seluruh pejabat mengikuti prosesi pengambilan sumpah jabatan yang dipimpin langsung oleh Bupati Aceh Tengah. Pelantikan berlangsung khidmat dan dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pejabat daerah, serta tamu undangan lainnya.
Bupati berharap para pejabat yang baru dilantik dapat segera bekerja, menjaga integritas, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Aceh Tengah sesuai tugas dan tanggung jawab masing-masing.
Adapun pejabat yang dilantik, yakni:
Buhari, S.Sos (Sekretaris DPRK Aceh Tengah); Abshar, SH, M.H (Staf Ahli Bidang Keistimewaan Aceh, Kemasyarakatan dan SDM); Anshary, SE, M.A.P (Staf Ahli Bidang Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan); Muslim, S.Ag., MCL (Kepala Dinas Syari’at Islam); Helfi Triyansi, SST, M.Kes (Kepala Dinas KBPPPA); Hamdani, SH (Kepala Satpol PP dan Wilayatul Hisbah); Pijas Visara, ST (Kepala Dinas PUPR); Miftahuddin, SKM, M.A.P (Kepala Dinas Kesehatan); Gunawan Putra, SE, M.Si (Kepala Badan Pengelolaan Keuangan); Ruslan Ramadhan, S.STP (Kepala BKPSDM); Iwan Januari, ST (Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman); Ismail, SE, M.Si (Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung); Rizky Mahtuah Munthe, S.STP, M.Si (Kepala Dinas Pangan); dan Maimun, ST (Kepala Dinas Perikanan).
Pelantikan ini diharapkan memperkuat kinerja pemerintahan daerah dalam memberikan pelayanan publik dan mendukung pembangunan Aceh Tengah ke depan.














