HRD Ucapkan Selamat untuk Abiya Anwar Kuta Krueng,Terpilih Sebagai Ketua Umum PB HUDA

- Editor

Kamis, 22 Mei 2025 - 13:13

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA/Tribuneindonesia.com

Anggota Komisi V DPR RI Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB), H Ruslan M Daud SE MAP, ucapkan selamat kepada Dr Tgk H Anwar Usman MM yang terpilih secara resmi sebagai Ketua Umum (Tanfidziyah) Pengurus Besar Himpunan Ulama Dayah Aceh (PB HUDA) sisa masa jabatan periode 2024-2029.

“Alhamdulillah kami mengucapkan selamat kepada Abiya Anwar Kuta Krueng, untuk memimpin PB HUDA sisa masa jabatan periode 2024-2029,” ucap H Ruslan Duad kepada wartawan di Jakarta, Rabu (21/5/2025).

H Ruslan Daud yang lebih dikenal dengan sebutan HRD mengatakan, dengan terpilihnya Abiya Anwar sebagai Ketua Umum PB HUDA, akan lebih memperkokoh eksistensi pendidikan dayah yang merupakan benteng Islam di Aceh.

“Kita berharap HUDA akan menjadi wasilah untuk memajukan pendidikan dayah di Serambi Mekkah, memperkuat penegakan Syari’at Islam di Aceh dan mendorong Aceh untuk terus bangkit dan maju,” ucap HRD.

Pimpinan Dayah Darul Munawwarah Kuta Krueng Pidie Jaya ini terpilih dalam musyawarah luar biasa (mubeslub) organisasi ulama yang digelar di The Pade Hotel selama dua hari dari 19-20 Mei 2025.

Dengan demikian, Abiya Anwar Kuta Krueng resmi menggantikan almarhum Tgk H Muhammad Yusuf A Wahab atau lebih dikenal Tu Sop Jeunieb yang meninggal dunia pada 7 September 2024 lalu.

Keputusan ini dibacakan oleh Sekretaris Mustasyar PB HUDA yaitu Tgk H Faisal Ali atau Abu Sibreh yang juga Ketua Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Provinsi Aceh dalam Mubeslub.

Baca Juga:  HUT ke 26 Bireuen di lapangan RTH Cot Gapu diselenggarakan meriah

Acara ini dihadiri oleh para Pengurus Besar HUDA dan Pengurus Wilayah HUDA se kabupaten/kota di Aceh.

“Mari sama-sama kita dukung dan bantu Abiya Anwar untuk membawa organisasi HUDA ke arah yang dicita-citakan oleh para ulama Aceh, serta kita doakan beliau sehat dan selalu dalam lindungan Allah S.W.T,” ajak HRD.

Sementara itu, Abiya Kuta Krueng usai terpilih sebagai Ketua Umum PB HUDA
mengatakan, akan berupaya membawa organisasi HUDA ke arah yang dicita-citakan oleh para ulama Aceh.

“Kami berharap dukungan dari semua kalangan semoga mampu menjalankan amanah ini,” ujar Abiya Kuta Krueng.

Abiya Kuta Krueng adalah sosok yang dikenal luas di kalangan dayah di Aceh dan masyarakat umumnya.

Karena status beliau saat ini sebagai ulama yang memimpin dayah terbesar di Pidie Jaya, yaitu Dayah Darul Munawwarah Kuta Krueng.

Dayah ini didirikan oleh almarhum ulama kharismatik Aceh, Abu Kuta Krueng yang juga ayah dari Abiya Kuta Krueng.

Sosok Abiya Kuta Krueng juga dikenal luas di Aceh karena pergaulannya yang lintas batas serta kemampuan organisatoriknya yang mumpuni.

Abiya Kuta Krueng juga eksis secara nasional dengan keterlibatan beliau seperti di Asosiasi Ma’had Aly Indonesia (AMALI) dimana Abiya Kuta Krueng merupakan Wakil Ketua. (Ferizal Hasan)

Berita Terkait

Penguatan Mutu Polri, Lemdiklat Gelar Kajian Hasil Didik T.A. 2022 di Polres Bitung
Peduli Sesama, Imigrasi Medan Bagikan 2,5 Ton Beras kepada Ojol dan Masyarakat
Pemerintah Aceh dan Pemkab Bireuen Perkuat Sinergi Tangani Dampak Sosial Pasca Banjir
Rumah Sakit Swasta Harus Profesional Mengelola Limbahnya.
Kemenag bersama Kodim 0111 dan IPARI Bireuen Perkuat Gerakan Wakaf Produktif
Gebyar PPDB 2025, Kapolsek Matuari Ajak Pelajar Bitung Masuk SMA Kemala Bhayangkara
​Bitung Bidik WBBM 2026, Polres Bitung Perkuat Integritas Lewat Kunjungan TPI Polri
Iskandar alias Tuih : Stop Pencitraan, Rakyat Bireuen Tagih Janji Bupati
Berita ini 52 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 09:46

Peduli Sesama, Imigrasi Medan Bagikan 2,5 Ton Beras kepada Ojol dan Masyarakat

Rabu, 12 November 2025 - 09:37

Pemerintah Aceh dan Pemkab Bireuen Perkuat Sinergi Tangani Dampak Sosial Pasca Banjir

Rabu, 12 November 2025 - 08:57

Rumah Sakit Swasta Harus Profesional Mengelola Limbahnya.

Rabu, 12 November 2025 - 08:11

Kemenag bersama Kodim 0111 dan IPARI Bireuen Perkuat Gerakan Wakaf Produktif

Selasa, 11 November 2025 - 12:12

Gebyar PPDB 2025, Kapolsek Matuari Ajak Pelajar Bitung Masuk SMA Kemala Bhayangkara

Selasa, 11 November 2025 - 09:39

​Bitung Bidik WBBM 2026, Polres Bitung Perkuat Integritas Lewat Kunjungan TPI Polri

Selasa, 11 November 2025 - 04:32

Iskandar alias Tuih : Stop Pencitraan, Rakyat Bireuen Tagih Janji Bupati

Selasa, 11 November 2025 - 01:34

Kajati Sulut Pimpin Peringatan Hari Pahlawan 2025, Nilai Kesabaran dan Pengabdian Jadi Sorotan Utama

Berita Terbaru

Pemerintahan dan Berita Daerah

Deli Serdang Raih Penghargaan Nasional atas Kinerja Cemerlang Cegah Stunting

Rabu, 12 Nov 2025 - 11:42

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x