Polres Sergai Gempur Galian C Ilegal, Satgas Khusus Razia Sungai Ular di Tengah Malam

- Editor

Sabtu, 1 November 2025 - 13:12

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

SERGAI I TribuneIndonesia.com-Keseriusan Polres Serdang Bedagai (Sergai) dalam menekan praktik tambang galian C ilegal kembali dibuktikan dengan langkah tegas. Jumat malam (31/10/2025), jajaran Polres Sergai membentuk Tim Khusus Satgas Galian C dan langsung melakukan patroli besar-besaran hingga dini hari di kawasan bantaran Sungai Ular, Desa Citaman Jernih, Kecamatan Perbaungan.

Patroli malam itu dimulai pukul 22.30 WIB dengan apel gabungan di bawah pimpinan Kabag Ops Polres Sergai, Kompol Hendro Sutarno, yang juga bertindak sebagai Koordinator Pengamanan. Dalam arahannya, Kompol Hendro menegaskan bahwa operasi ini merupakan instruksi langsung dari Kapolres Sergai, AKBP Jhon Sitepu, S.I.K., M.H., sebagai bentuk keseriusan Polri dalam memberantas penambangan ilegal yang berpotensi merusak lingkungan dan menimbulkan konflik sosial.

“Seluruh personel diminta bertindak profesional, humanis, namun tetap tegas di lapangan. Tugas kita tidak hanya menindak, tetapi juga menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” tegas Kompol Hendro dalam apel tersebut.

Sebanyak 74 personel Polres Sergai dan 35 anggota Satpol PP Pemkab Sergai diterjunkan dalam operasi malam itu. Tak hanya aparat, sekitar 30 warga yang tergabung dalam Perkumpulan Masyarakat Peduli Keutuhan dan Kelestarian Bantaran Sungai Ular Sumatera Utara, dipimpin Jaiman Supnur, ikut mendukung penuh giat pengamanan tersebut.

Baca Juga:  Dalam Momentum Hari Raya Idul Adha 1446H: Serma Muhammad Melakukan Giat Komsos Bersama Warga Keude Lueng Putu

Sekitar pukul 23.00 WIB, tim bergerak menuju Polsek Perbaungan untuk konsolidasi akhir sebelum menuju lokasi operasi. Setibanya di bantaran Sungai Ular sekitar pukul 00.30 WIB, petugas melakukan pemeriksaan menyeluruh di sejumlah titik yang diduga menjadi lokasi aktivitas galian ilegal. Dari hasil penyisiran, tidak ditemukan adanya kegiatan penambangan aktif pada malam itu.

Kegiatan kemudian ditutup dengan apel konsolidasi sekitar pukul 02.00 WIB. Seluruh personel kembali ke markas dalam keadaan aman dan tertib.

Kasi Humas Polres Sergai, IPTU L.B. Manullang, menyampaikan bahwa patroli gabungan ini adalah bukti komitmen Polres Sergai dalam menjaga hukum dan lingkungan hidup. “Kami tidak akan memberi ruang bagi pelaku tambang ilegal. Satgas akan terus melakukan pemantauan dan penindakan di titik-titik rawan, khususnya di sekitar bantaran Sungai Ular,” ujarnya.

Ia juga mengimbau masyarakat agar tidak takut melapor jika menemukan aktivitas galian C ilegal atau gangguan kamtibmas lainnya. “Polres Sergai mengajak masyarakat menjadi mata dan telinga bersama dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta kelestarian alam kita,” tambahnya.

Langkah tegas ini menegaskan komitmen Polres Sergai di bawah kepemimpinan AKBP Jhon Sitepu untuk menghadirkan penegakan hukum yang berkeadilan sekaligus melindungi lingkungan hidup di Serdang Bedagai.

Ilham Gondrong

Berita Terkait

Dirkrimsus Polda Banten Gelar Rakor Optimalisasi Peran PPNS, Dan Penyidik Polri Dalam Penegakan Hukum Yang Presisi
Kapolres Pidie Jaya Hadiri Pawai Taaruf MTQ Aceh XXXVII, Wujud Sinergi dan Semangat Kebersamaan Masyarakat
Polres Pidie Jaya Gelar Apel Pasukan, Pastikan Kesiapan Pengamanan MTQ Aceh XXXVII Tahun 2025
Polisi Tindaklanjuti Laporan Dugaan Penganiayaan Kepala SPPG di Pidie Jaya
Dirkrimsus Polda Banten Gelar Rakor Optimalisasi Peran PPNS dan Penyidik Polri Dalam Penegakan Hukum yang Presisi
Kapolres Pidie Jaya Dampingi Wagub Aceh Tinjau Kesiapan MTQ XXXVII, Pastikan Pengamanan Optimal dan Sinergi Lintas Instansi
Polres Pidie Jaya Pastikan Harga Sembako Stabil Jelang MTQ ke-37
Polres Pidie Jaya Pimpin Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 13:12

Polres Sergai Gempur Galian C Ilegal, Satgas Khusus Razia Sungai Ular di Tengah Malam

Sabtu, 1 November 2025 - 12:04

Jalan Menuju SD Negeri Batu Dua Ratus Aceh Tenggara Sangat Memprihatinkan

Sabtu, 1 November 2025 - 12:02

Skandal Aset Desa Cikuya: Dua Randis Raib, Sekdes Menghilang, Publik Minta Audit Total

Sabtu, 1 November 2025 - 07:10

Kapolres Pidie Jaya Hadiri Pawai Taaruf MTQ Aceh XXXVII, Wujud Sinergi dan Semangat Kebersamaan Masyarakat

Jumat, 31 Oktober 2025 - 16:55

Putri Wartawati 1Kabar.com Bireuen Tembus Olimpiade Nasional O2SN

Jumat, 31 Oktober 2025 - 07:11

Polres Pidie Jaya Gelar Apel Pasukan, Pastikan Kesiapan Pengamanan MTQ Aceh XXXVII Tahun 2025

Jumat, 31 Oktober 2025 - 07:07

Polisi Tindaklanjuti Laporan Dugaan Penganiayaan Kepala SPPG di Pidie Jaya

Jumat, 31 Oktober 2025 - 02:12

ASN BNN Pidie Jaya Raih Tiket Umrah dari Kapolda Aceh

Berita Terbaru