Pemerintah Naikkan HPP Gabah dan HAP Jagung

- Editor

Rabu, 15 Januari 2025 - 03:38

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Jakarta – TribuneIndonesia.com,

 

Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) menegaskan bahwa harga gabah yang dibeli dari petani tidak boleh di bawah Harga Pembelian Pemerintah (HPP) sebesar Rp6.500. Hal ini menindaklanjuti keputusan Presiden Prabowo Subianto untuk menyerap semua hasil produksi gabah dan jagung dari petan. Rabu (15/01/25).

Menurut Zulhas, jika harga gabah di pasar di bawah HPP, maka Bulog akan membelinya langsung dari petani sebesar Rp6.500. Kerja sama dengan pabrik-pabrik padi di seluruh Indonesia juga akan dilakukan untuk membeli gabah dengan harga yang sama, kemudian Bulog akan membelinya dengan harga Rp12.000 lebih sedikit ditambah ongkos

Hal tersebut disampaikan Zulhas pada acara Peringatan Hari Desa yang berlangsung di Lapangan Sepak Bola Cerelek di Desa Cisaat, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Selasa (14/1). Ketum PAN ini mengatakan Langkah tersebut dilakukan untuk mensejahterakan petani, serta menjaga gabah agar tidak anjlok saat masa panen tiba.

“Karena pemerintah sudah memutuskan gabah harus dibeli 6.500 ini pekerjaan besar karena panen raya,” tuturnya.

Zulhas menambahkan : “Oleh karena itu pak bupati, kepala desa, dan pendamping desa kita kawal bareng-bareng harus dibeli Rp6.500,” ungkapnya. Lebih lanjut, Zulhas menjelaskan musim panen padi tahun ini ditargetkan mencapai 32 juta ton.

Sementara itu untuk jagung zulhas mengatakan Bulog bakal membeli senilai Rp 5.500 sesuai dengan Harga Acuan Pembelian (HAP). Untuk itu, Zulhas meminta agar setiap daerah menyiapkan gudang-gudang agar hasil panen dari desa bisa disimpan.

Baca Juga:  Dapat Gaji Besar di PLN, Tapi LHKPN-nya Mencurigakan, Siapa Sayfa Auliya Achidsti?

“Kalau pasar tidak menyerap maka akan Bulog beli Rp 5.500. Tolong Pak Gubernur dan Bupati kalua ada gudang-gudang nganggur kita pake semua karena stoknya bakal banyak,” tutupnya.

Diketahui, Pemerintah telah menaikkan HPP gabah dari Rp.6.000 menjadi Rp.6.500 dan Harga Acuan Pembelian (HAP) jagung dari Rp.5.000 menjadi Rp.5.500. Keputusan ini diambil untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan mencapai swasembada pangan.

Dengan kebijakan ini, pemerintah optimistis bahwa produksi beras nasional akan meningkat signifikan. Pada Januari 2025, produksi beras diperkirakan mencapai 1,3 juta ton, dan pada Februari 2025 mencapai 2,08 juta ton. Hal ini akan membuat Indonesia menghentikan impor beras di tahun 2025.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Kantor Staf Kepresidenan AM Putranto, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Perlindungan Pekerja Migran Abdul Kadir Karding, Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq, Menteri Perdagangan Budi Santoso. juga Utusan Khusus Presiden Bidang Pemuda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad, Wamendagri Ribka Haluk, Menteri Sosial Agus Jabo, Anggota DPR RI Desy Ratnasari, Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan Kepolisian RI Komjen Pol Fadil Imran, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin, serta tamu undangan lainnya. (Talia)

 

 

Berita Terkait

Diduga Bohongi Publik Soal LHKPN, IWO Desak KPK Panggil dan Periksa VP PLN Sayfa Auliya Achidsti
Pemberian THR dan Gaji ke-13 Bagi Aparatur Negara: Kebijakan Baru Pemerintah
Di hari Ginjal Sedunia Bupati Deli Serdang Meminta Agar Masyarakat Melakukan Cek Kesehatan
Partai Amanah Demokrasi Indonesia (PADI) Menggelar Buka Puasa Bersama di Kantor DPP-PADI
Tantangan Dunia Pertanian dalam ekonomi Kerakyatan di Tangan Generasi Muda Indonesia. 
Aceh Gagal Menerapkan Jabatan 8 Tahun Kepala Desa karena Terbentur UUPA, Ini Penjelasannya
Arti Filosofi Logo Partai Amanah Demokrasi Indonesia (PADI)
Pengangkatan CPNS dan PPPK DiTunda, Ini Alasan MenPan-RB
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:27

Lapas Perempuan Kelas IIB Sigli Sambut Kunjungan Ketua Umum Pipas Dalam Rangka Peduli Kasih PIPAS

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:07

Dirpolairud Polda Aceh Turun Langsung Bagikan Takjil untuk Masyarakat

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:22

Kapolri Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat Polri, Kadivhumas Polri: Rotasi untuk Perkuat Kinerja Institusi

Jumat, 14 Maret 2025 - 12:54

Polri Akan Tegas Tindak Preman Berkedok Ormas yang Ganggu Investasi.

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:20

FOCUS GROUP DISCUSSION (FGD) Sinegerisitas Desa & Insan Pers Aceh Timur

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:57

Bupati Bireuen; Komitmen Tuntaskan Program yang Belum Selesai dan Perkuat Infrastruktur Daerah

Jumat, 14 Maret 2025 - 07:28

Dirreskrimsus Polda Aceh, Sahur Bersama Anak Yatim di Panti Asuhan

Jumat, 14 Maret 2025 - 04:43

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0111/Bireuen Lanjutkan Pembuatan Sumur Bor di Meunasah Pulo.

Berita Terbaru

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x