Berkat Ikhlas dan Totalitas, Jemaah Haji di Makkah Nyaman Dibantu Petugas

- Editor

Kamis, 15 Mei 2025 - 11:51

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makkah|Memberikan kenyamanan para jemaah haji dalam berbagai aktivitasnya, merupakan tekad Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH), khususnya Sektor 4 Makkah.

Sinergitas antar semua unit layanan, membuat setiap kendala bisa diselesaikan bersama-sama tanpa menimbulkan masalah berarti, sehingga para jemaah yang sudah tiba dari Madinah, bisa terlayani secara optimal.

Koordinator Transportasi Sektor 4 Makkah Horo Wahyudi menjelaskan, setiap unit layanan tentu memiliki dinamika masing-masing.

“Tapi berkat Ikhlas dan totalitas seluruh tim, tekad kami dalam melayani jemaah seperti yang disampaikan Bapak Manteri Agama dan BP Haji pada saat Bimtek di Asrama Haji Cipondoh, Tangerang, bisa diterapkan disini,” ungkapnya ketika ditemui di Posko Sektor 4 Makkah, di hotel Oriens, kawasan Shisha Rawdah, Kamis (15/5/2025).

Misalnya saja untuk sektor transportasi, kata Horo, semua tim yang ada didalamnya, selalu sigap sedia memberi pelayanan prima dalam menyambut jemaah, sekalipun kedatangan bus pembawa jemaah terkadang molor.

“Tapi hal itu tidak menjadi penghalang bagi rekan-rekan untuk menunggu sambil terus berkomunikasi dengan sektor lain termasuk di Madinah, untuk memastikan bagaimana transportasi yang membawa jemaah dalam keadaan aman di jalan,” sebutnya.

Dalam pelayanan jemaah, sambungnya, rekan-rekan di unit layanan transportasi juga terus melakukan koordinasi dengan unit layanan lain seperti akomodasi, konsumsi, lansia, nakes hingga perlindungan jemaah (linjam).

Baca Juga:  Tempati 27 Hotel, Kasektor 4 Daker Makkah Jamin Kenyamanan Seluruh Jemaah Haji Indonesia

“Bahkan saya sangat bersyukur karena rekan-rekan di transportasi tidak pernah pilih-pilih tugas, mereka juga tak segan-segan membantu akomodasi dalam menurunkan koper dan perlengkapan jemaah, serta membantu rekan-rekan di unit layanan lansia ketika ada jemaah yang berusia lanjut,” ucapnya.

Di samping itu, para punggawa layanan transportasi juga memaksimalkan kegiatan kerja di sektor 4 Makkah dengan membantu pengembalian koper jemaah yang beberapa kali salah tempat menurunkan agar jemaah tidak resah.

Kesigapan para PPIH ini juga diakui oleh para jemaah. Seperti penuturan Yuni Astuti, jemaah asal Solo yang tergabung di SOC 8. Ia mengaku sempat panik karena koper miliknya tidak terlihat ketika turun dari bus.

“Lalu saat berkoordinasi dengan pihak PPIH. Karena saya di hotel 418, saya koordinasi dengan petugas di sektor 4 dan Alhamdulillah koper saya bisa ditemukan dan langsung diantar ke tempat penginapan saya, sebagai jemaah tentu kami sangat puas berkat kecekatan petugas ini,” tutupnya.

Berita Terkait

Pelantikan Dewan Hakim MTQ Provinsi Aceh ke-37 Resmi Digelar di Kabupaten Pidie Jaya
Try Out Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Kota Langsa Persiapan Menghadapi MTQ Aceh
Persatuan Jemaat Gereja Aceh Tenggara Gelar Silaturahmi, Bupati Ajak Perangi Narkotika
DMI Deli Serdang Gelar Pelatihan Perdana BKM di Batang Kuis
Gerbang Surga Ustaz Saad Gelorakan Gerakan Bangun Subuh di Batang Kuis
Sertifikasi Halal Jadi Gagasan Brilian CPNS Kemenag Bitung dalam Laporan Aktualisasi
Peringatan Maulid dan Milad Alkhairaat ke-78 Jadi Momentum Revitalisasi Pendidikan di Bitung
Cahaya Maulid Menyinari Desa Mesjid
Berita ini 22 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 14:34

Kapolres Pidie Jaya Tinjau Lima Venue MTQ Aceh XXXVII Tahun 2025

Minggu, 2 November 2025 - 15:36

Personil Kodim 0212/TS Kembali Lakukan Sosialisasi Dan Penertiban Aktifitas Peti Di Madina

Minggu, 2 November 2025 - 12:32

Kapolda Aceh Hadiri Pembukaan MTQ ke-XXXVII di Pidie Jaya

Minggu, 2 November 2025 - 10:20

Demi Kamtibmas yang Kondusif, Polresta Deli Serdang Gencarkan Patroli Presisi

Minggu, 2 November 2025 - 07:50

Kapolda Aceh Hadiri Pembukaan MTQ ke-XXXVII di Pidie Jaya

Sabtu, 1 November 2025 - 23:58

Polres Pidie Jaya dan Unit Jibom Gegana Sterilkan Area Pembukaan MTQ Aceh XXXVII

Sabtu, 1 November 2025 - 13:12

Polres Sergai Gempur Galian C Ilegal, Satgas Khusus Razia Sungai Ular di Tengah Malam

Sabtu, 1 November 2025 - 12:01

Dirkrimsus Polda Banten Gelar Rakor Optimalisasi Peran PPNS, Dan Penyidik Polri Dalam Penegakan Hukum Yang Presisi

Berita Terbaru

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x